Categories Komunitas News

Karate HST Akhiri Puasa Medali O2SN SMA Setelah 16 Tahun, Rahmatul Aulia Hasanah Persembahkan Medali Membanggakan

Kalsel.radigfamedia.com, Hulu Sungai Tengah – Setelah 16 tahun tanpa medali, cabang olahraga karate Hulu Sungai Tengah (HST) akhirnya kembali menorehkan prestasi di ajang Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat SMA. Atlet muda berbakat, Rahmatul Aulia Hasanah, siswi SMAN 1 HST, berhasil memecah kebuntuan dengan menyumbangkan medali yang membanggakan bagi daerah.

Keberhasilan ini menjadi momen istimewa, tidak hanya bagi sang atlet, tetapi juga bagi seluruh insan karate HST yang selama ini terus berjuang mengembangkan prestasi di tengah keterbatasan.

Atul sapaan akrab Rahmatul Aulia Hasanah dibina langsung oleh dua pelatih hebat, yakni Isna Nur Fahni, S.Pd dan Noval Syahrizal, yang dengan tekun dan penuh dedikasi membimbing latihan hingga ke tingkat kompetisi. Perjuangan mereka juga didukung oleh Affaw Al Bagaq, selaku Ketua LEMKARI HST, yang terus memberikan motivasi dan dukungan kepada para atlet muda.

Tak berhenti di O2SN, Atul kini tengah mempersiapkan diri untuk menghadapi ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) yang akan datang. Meski masih melakukan persiapan secara mandiri bersama pelatih, semangat dan dedikasinya tidak surut.

“Atul saat ini masih latihan mandiri bersama pelatih, semoga ke depan cabor karate HST bisa segera mengakomodirnya untuk masuk dalam program Training Center (TC) Porprov,” ungkap salah satu pelatih.

Capaian ini diharapkan menjadi pemicu semangat bagi atlet-atlet karate HST lainnya, serta menjadi perhatian lebih dari pihak terkait agar pembinaan dan regenerasi atlet dapat berjalan lebih optimal ke depannya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *